SMK Negeri 2 MalangEducation for all

Sebelum Diterjunkan Siswa PKL Kompetensi Keahlian Pekerja Sosial SMK Negeri 2 Malang Mengikuti Kegiatan Angkat Janji dan Pembekalan

Jurnalis: Atmi Utami Dewi Praktik Kerja Lapangan (PKL) Program Keahlian Pekerja Sosial SMK Negeri 2 Malang tahun 2022/2023 segera dimulai. Untuk mempersiapkan siswa di lembaga/ industri pelayanan Kesejahteraan Sosial SMK Negeri 2 Malang mengadakan angkat janji dan pembekalan PKL. Kegiatan ini dilaksanakan di Student Center Pertamina SMK Negeri 2 Malang pada Kamis (21/7/2022). Dalam kegiatan […]

0
1

Jurnalis: Atmi Utami Dewi

Praktik Kerja Lapangan (PKL) Program Keahlian Pekerja Sosial SMK Negeri 2 Malang tahun 2022/2023 segera dimulai. Untuk mempersiapkan siswa di lembaga/ industri pelayanan Kesejahteraan Sosial SMK Negeri 2 Malang mengadakan angkat janji dan pembekalan PKL. Kegiatan ini dilaksanakan di Student Center Pertamina SMK Negeri 2 Malang pada Kamis (21/7/2022). Dalam kegiatan ini, para siswa diberikan bekal ilmu pengetahuan dasar supaya meminimalisir kendala saat penerapan bekerja.

Kegiatan angkat janji dan pembekalan sekaligus pelepasan peserta PKL Program Keahlian Pekerjaan Sosial SMK Negeri 2 Malang dihadiri oleh Wakil Kepala Sekolah bidang Hubungan Masyarakat selaku pejabat yg mewakili Kepala SMK Negeri 2 Malang, Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, Ketua Program Keahlian Pekerja Sosial, dan Bapak dan Ibu guru pengajar dari Program Keahlian Pekerjaan Sosial.

Kegiatan Praktek Kerja Lapangan program keahlian Pekerjaan Sosial dilaksanakan dengan sistem blok selama 5 bulan. Kegiatan PKL Program Keahlian Pekerja Sosial diawali dengan pembekalan yang dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2022. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan angkat janji dan pelepasan siswa PKL pada tanggal 21 Juli 2022. Pada tanggal 22 Juli 2022 masing-masing pembimbing PKL melakukan koordinasi persiapan pemberangkatan ke lembaga Praktek. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pengantaran peserta PKL ke lembaga/industry pada tanggal 25 Juli 2022. Pelaksanaan PKL berakhir dengan kegiatan evaluasi uji praktek kompetensi diakhir bulan Desember 2022 yang kemudian dilanjutkan dengan pengakhiran dan penarikan peserta PKL tgl 31 Desember 2022.

H
DITULIS OLEH

Humas

Tanggapan (0 )



















Tetap Terhubung

Dapatkan pemberitahuan setiap kali kami menerbitkan sesuatu yang baru. Kamu bisa berhenti berlangganan kapan saja.